Rabu, 27 Mei 2020

Tetap Produktif dan Mampu Beradaptasi dengan Berbagai Tantangan di Masa Pandemi

Assalamualaikum (السلام عليكم as-salāmu 'alaykum)



Wihh salah satu newnormal yang saat ini sering ku lakukan yaitu ikut seminar/ diskusi online yang pastinya bermanfaat dan kalau bisa geratis hehe.
Tanggal 27 Mei 2020 ke berkesempatan ikut diskusi yang dilaksanakan oleh kumparan bekerjasama dengan AIA melalui youtube.


Narasumber yang hadir yaitu :
1. Ibu Roslina Verauli yang merupakan Psikolog Klinis
2. Dr Mona yang merupakan Dokter Personal Medical Management Medix
3. Bpk Madhi Suryanto yang merupakan Head of Brand and Communication AIA
dengan moderator Ayla Dimitri


Diskusi tersebut membahas tentang bagaimanan sih cara kita tetap produktif dan adaptif di masa pandemi ini terhadap perubahan ekonomi, gaya hidup, protokol kesehatan hingga perencanaan keuangan. Rangkuman diskusi tesebut antara lain :


1. Kapan kita longgarkan lockdown?  
Dr. Mona : Bisa dilihat dari presentasi peningkatan pasien covid. untuk di Indonesia sendiri, fasilitas umum pada daerah berzona hijau dapat dibuka sedangkan untuk zona merah dapat dibuka bertahap jika terdapat penurunan penularan covid yang pertama dibuka yaitu kantor, sekolah dan konsultasi psikolog, dilajutkan dengan tempat makan, tempat hiburan Outdoor  dan terakhir Bioskop. Pembukaan fasilitas umum tersebut tetap dibarengi dengan  protokol kesehatan seperti  : Jaga Kebersihan, jaga jarak dan memakai masker.

2. Kapan kita harus ke rumah sakit ? 
Dr. Mona : Pasien lama (penyakit tahunan) seperti diabetes, jantung dll yang biasanya rutin ke dokter untuk tebus obat, dapat via teleconference atau media lainnya tanpa bertemu, untuk obat nanti dikirim ke rumah

Pasien baru dapat menghubungi Rumah sakit untuk melakukan video conference dan apabila harus melakukan pengecekan langsung ke Rumah sakit maka datang dengan perjanjian.

3. Perubahan Psikologis apa yang tampak di masyarakat?
Mba Vera : Tanpa pandemi pun hidup kita selalu berubah. Namun karena pandemi, perubahan terjadi secara global.




Jika ada perubahan pasti akan menimbulkan stres baik perubahan bersifat positif ataupun negatif.

 

Dampak stres yaitu :


4. Apa yang harus kita lakukan agar tidak cemas dan stress menghadapi new life ?
Mba Vera : Menerapkan P3K ala Mba Vera agar tidak cemas dan stres yaitu :
(1) tidur yang cukup (minimal 8 jam sehari)
(2) olahraga cukup dengan melakukan kegiatan ringan 15-30 menit, dengan tubuh bergerak akan lebih sehat dan berfikir positif
(3) makan makanan bergizi
(4) Latihan beradaptasi dengan mengingat bagaimana cara kita bertahan (resilience) dengan pahami diri kita dan mengingat bagaimana cara kita bisa bertahan dan tangguh dimasa lalu.

Berfikir positif dengan menjadikan pandemi ini sebagai sebuah momentum newlife agar kita menjadi versi diri yang lebih baik dari versi sebelumnya dengan cara
(1) Lebih mengenal diri sendiri untuk menemukan potensi diri kita dan menggali apa yang ingin kita kembangkan
(2) meningkatkan relasi keluarga agar lebih hangat dengan anak dan pasangan serta memperbaiki pengasuhan anak.
(3) menjalani hobby dan minat.

5. Bagaimanan AIA mengcover COVID-19?

Pak Madhi : Melalui berbagai program pelayanan seperti :

1) Program PROTEKSI LEBIH. AIA memberikan proteksi lebih kepada nasabah, apabila nasabah positif Covid19, AIA memberikan 1,5juta selama maks 30 hari.
2) untuk nasabah baru, tambahan 50% dari uang pertanggungan sehingga yang didapat 150% WOWW!!.
3) Program donasi yang bekerjasama dengan BAZNAS dengan memanfaatkan sosial media untuk tenaga medis.

INOVASI AIA:
Sebagai perusahaan asuransi jiwa, AIA menghadirkan berbagai inovasi untuk ketenangan hidup nasabahnya  membantu beradaptasi dalam newnormal. Inovasi tersebut antara lain :
1) AIA digibuy :
PT AIA FINANCIAL (AIA) sebagai perusahaan asuransi jiwa terdepan dan terpercaya di Indonesia meluncurkan inovasi layanan pemasaran tanpa perlu bertatap muka yakni AIA DigiBuy. AIA DigiBuy ini bertujuan untuk memudahkan nasabah untuk tetap mendapatkan perlindungan asuransi tanpa harus bertemu fisik dengan tenaga pemasar.  Dengan AIA DigiBuy, AIA dapat tetap memberikan perlindungan kepada seluruh masyarakat Indonesia di tengah kondisi physical distancing di mana di saat yang bersamaan masyarakat juga membutuhkan proteksi. Inovasi ini dihadirkan sejalan dengan komitmen AIA untuk membantu jutaan keluarga di Indonesia hidup lebih sehat, lebih lama, lebih baik. Inovasi yang diluncurkan AIA ini juga bermaksud untuk menjaga karyawan dan tenaga pemasar untuk tetap produktif di tengah kondisi work from home yang sudah diterapkan perusahaan sebagai upaya AIA untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 sesuai anjuran Pemerintah.

2) Layanan Pendampingan tim medis dari Personal Medical Management bekerjasama dgn mediks
AIA bekerjasama dengan Medix mempersembahkan Personal Medical Management untuk meningkatkan layanan perawatan kesehatan berkualitas yang komprehensif dalam memenuhi kebutuhan medis Anda. Layanan ini memberikan akses pada ahli medis lokal dan global yang terbaik untuk membantu Anda mendapat diagnosis yang tepat dan memilih perawatan yang paling sesuai dengan kondisi Anda, sehingga dapat memberi Anda ketenangan di saat Anda sangat membutuhkannya.

3) Layanan Premier Hospital & Surgical Plus, memberikan manfaat yang lengkap untuk menanggulangi biaya perawatan kesehatan berstandar internasional, dengan pilihan rencana pertanggungan berdasarkan area perlindungan hingga seluruh dunia.



AIA Hadir agar para nasabah lebih tenang dan aman menjalankan kehidupan kedepannya. 💖


Seru banget iku acara ini, padat singkat namun yang disampaikan daging semua.. Gak nyesel deh ku ikut diskusi ini :)

New normal is a new life.

Stay safe semua!

9 komentar:

  1. Perubahan psikologis itu nyataaa. Aku mengalami sih. Tapi mencoba tetp bisa waras walau lumayan ya perjuangannya. Informatif tulisannya mbak.

    BalasHapus
  2. Karena kondisi ini, jujur aja sdikit stres ka, karena berita di media, lingkungan sngat masiv g k kntrol kadang, need relaksasi bangeut. Namun aku usahakan bisa beradaptasi dengan sikon seperti ini

    BalasHapus
  3. Bener banget sebenernya manusia selalu mengalami perubahan tapi dengan adanya covid seeprti ini perubahan terjadi secara cepat jadi bikin stress dll. Harus pinter-pinter mengontrol dan mengatur diri biar tetep sehat dan produktif

    BalasHapus
  4. Stres memang banget. Apa lagi yang ngajarin anak sekolah di rumah ini. Cover dari AIA ini rasanya efektif banget ngurangin stres. Ada bagian khawatir yang jadi tenang dengan AIA jadinya.

    BalasHapus
  5. Yess.. emang wajib banget ni meminimalisir setres.. kalo aq biasa mengerjakan apa yang kusukai supaya ga setres2 banget

    BalasHapus
  6. Pengen banget tidur 8 jam sehari, tapi sekarang lagi banyak tugas nih....
    jadi kondisi psikis rada oleng >,<

    BalasHapus
  7. Sekarang aku dan keluarga sudah beradaptasi dengan keadaan. Apalagi pandemi bisa berlanjut sampai akhir tahun depan. Jadi protokol kesehatan terus dilakukan :)

    BalasHapus
  8. Sejak covid ini emang banyak bgt yg berubah ya kak, mula8 dsri ekonomi gaya hidup dll..


    AIA ini asuransi kesehatan ya ? Kemarin ditawari jg pas ke BCA

    BalasHapus
  9. Semoga kita semua dalam perlindungan dan diberikan kesehatan selalu.. ibarat sedia payung sebelum hujan asuransi kesehatan sangat membantu ya

    BalasHapus