Jumat, 12 April 2019

Teks Untuk MC Acara Formal

Assalamualaikum (السلام عليكم as-salāmu 'alaykum)


Beberapa tahun yang lalu, saya pernah diminta menjadi Master of ceremonyacara formal, alhamdulillah euy deg-degan banget hahaha. Menurut saya sih MC acara formal lebih mudah dari pada acara informal, karena kita tidak perlu pengembangan atau improvisasi. Cukup mengikuti susunan acara aja, beres deh.
Berikut naskah MC yang saya gunakan, semoha bermanfaat.

1.    Persiapan
Bapak/Ibu hadirin dan seluruh tamu undangan, mohon untuk segera memasuki ruangan dan menempati tempat yang telah disediakan karena acara akan segera dimulai.

Mohon perhatian, untuk menjaga ketertiban acara, kami mohon kepada hadirin untuk dapat menonaktifkan telepon genggam atau mengubah ke silent mode selama acara berlangsung, terima kasih.
2. Pembukaan
Bismillahirrahmanirrahim, Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Salam damai sejahterauntukkita semuaOm swastiastu, Namo buddhaya, Salam kebajikan.

Yang sayahormati :
Panelis dan moderator diskusi panel; 
Para undangan jajaran direksi dan pimpinan;
Pejabat struktural
Para undangan yang berbahagia.

Mengawali kegiatan pada hari ini, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT,karenaatas rahmat dan karunia-nya,pada hari ini kita masih diberikan kesehatan dan kesempatan untuk hadir pada acaraFocus Group Discussion………. 

Perkenankanlah saya …….. akan memandu acara pada pagi hari ini.

3. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
Bapak/Ibu, hadirin yang kami hormati, mengawali acara hari ini, marilah kita menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Hadirin dimohon berdiri.

Hadirin kami silahkan duduk kembali

4. Doa
Bapak/Ibu hadirin yang berbahagia, sebelum kita lanjut ke acara selanjutnya, marilah kita memanjatkan doa kepada Allah SWT, yang akan dipimpin oleh ............................. . Kepada …… kami silahkan.

5. Sambutan Kepala...................

Bapak/Ibu dan hadirin yang berbahagia, memasuki acara selanjutnya yaitu sambutan Kepala ….. . Kepada Bapak …… Kami silahkan

Terima kasih Pak ........................ atas sambutannya.

6.   Keynote Speech dari ...............................
Bapak/Ibu, hadirin yang kami hormati, Selanjutnya kami mengundang dengan hormat ..................., Bapak ................. untuk menyampaikan keynote speech. Kepada Bapak ......................., kami silahkan.

Terima kasih Bapak .................., kami silahkan untuk kembali ke tempat semula

7.   Sesi FGD
 Bapak/Ibu, hadirin yang berbahagia, Kini tiba waktunya kita mengikuti Focus Group Discussiondengan tema........................... 

FGD ini akan dipandu oleh ....................

Hadirin sekalian, tanpa berpanjang lebar lagi, marilah kita undang untuk naik ke atas panggung, ............................. Selanjutnya acara kami serahkan kepada moderator. Kami silahkan.

8.  Penyerahan Pelakat
Bapak/Ibu dan hadirin yang berbahagia, Sekali lagi mari kita berikan tepuk tangan yang meriah untuk para narasumber dan moderator. Selanjutnya kami mohon kepada narasumber dan moderator untuk berdiri di depan panggung untuk penyerahan souvenir sebagai ucapan terima kasih kami kepada Bapak dan Ibu.

Kami undang ke depan ................., Bapak .................., untuk menyerahkan souvenir kepada narasumber dan moderator.

Bapak/Ibu kami silahkan untuk kembali ke tempat semula.

9.Penutupan oleh MC dan ramah tamah
Bapak/Ibu yang kami hormati, Akhirnya sampailah kita ke penghujung acara. Kami ucapkan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi Bapak/Ibu.

Atas nama seluruh panitia penyelenggara, kami memohon maaf bila ada kata-kata atau candaan kami yang kurang berkenan.

Terima kasih Wabillahitaufik walhidayah, Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh


Tidak ada komentar:

Posting Komentar