Jumat, 09 Maret 2018

A to Z : Review RSIA Aulia

Assalamualaikum (السلام عليكم as-salāmu 'alaykum)



Yuhuuuuuuu...saya mau mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya pada Rumah Sakit Aulia yang telah membantu proses kehamilan dan kelahiran saya. Mulai dari dokter, suster, satpam semua ramah dan membantu. alhamdulillah saya diberi kemudahan.
Alasan memilih RS Aulia karena :
1. Posisi strategis karena dekat dengan kantor dan rumah
2. Bisa BPJS untuk antisipasi 
3. merupakan RSIA (Rumah Sakit Ibu dan Anak) karena jika di RS Umum banyak orang sakitnya kalau RSIA kan paling untuk ibu melahirkan ataupun anak yang sakit. namun saat ini Aulia telah berubah menjadi Rumah Sakit Umum namun tetap yang berobat ke sana menurut penglihatan saya hanya ibu dan anak.
4. Memiliki dokter incaran saya yang RUM dan pro normal yaitu dokter winur 
5. Di sekitar RS banyak yang menjual makanan
6. Bisa senam hamil

Nah selama perjalanan kehamilan sampai dengan kelahiran alhamdulillah saya tidak merasa kecewa dengan pelayanan di RS Aulia. Oiya di Aulia saya dekat dengan beberapa bidan dan alhamdulillah sangat membantu saya. 
1) Bidan Icha (namun sekarang sudah menjadi staff bagian administrasi). Awalnya saya kenal dengan bidan icha waktu saya sedang senam hamil. karena pembawaannya enak saya sering curhat ke bidan icha via Whatsapp (hehe maklum lah calon ibu baru yang banyak galaunya). Oiya bidan icha beberapa kali pernah ke rumah saya untuk mengajari saya memandikan bayi dan mencabut benang jahit bekas operasi caesar saya.
2) Bidan Selvi. Bidan selvi lebih kalem dari bidan icha. Kenal bidan selvi juga dari senam hamil. Bidan Selvi yang selalu nenangin saya waktu diminggu-minggu terakhir kehamilan saya karena dedek bayi yang tak kunjung keluar.

Oiya dokter winur yang menangani saya pun sangat rekomen karena saya merasa di edukasi dengan dokter tersebut selama waktu kontrol. Dokternyapun bisa dihubungi via Whatsapp dan sangat informatif.

2 komentar: